Selasa, 24 Maret 2009

Pertanyaan Untuk Parpol


Betapa bangganya para parpol ketika sedang menggelar kampanye terbukanya pada kota di Indonesia. Dalam kampanye tersebut tak sedikit parpol yang memberitahukan kepada masyarakat tentang keberhasilan mereka dalam memimpin negeri ini.
Ada beberapa parpol dengan mudahnya mengakui keberhasilan swasembada beras berkat usaha keras dari menteri yang berasal dari partai mereka. Pertanyaannya adalah, bukankah semua itu bisa terlaksana dengan baik akibat usaha dan kerja keras dari para petani yang selama bertahun-tahun berusaha mewujudkan impian tersebut?
Ada pula parpol dengan bangganya memberitahu kepada masyarakat,berkat pemimpinnya harga bensin turun sebayak 3x.
Ada 2 pertanyaan untuknya.
1. Dimanakah mereka ketika harga bensin naik?
2. Apakah harga tersebut sudah turun seutuhnya?
Selain itu ada juga parpol yang mengaku beberapa sekolah di indonesia telah "gratis" sampai tingkat SMP akibat dari kebijakan yang dibuat oleh mentrinya.
Pertanyaan untuk parpol tersebut adalah apakah benar sekolah sudah benar-benar gratis?
Semua pertanyaan diatas mungkin hanya bisa dijawab dan diketahui oleh masing-masing pihak yang bersangkutan.

Tidak ada komentar: